Memupuk Rasa Cinta Kasih Terhadap Sesama dengan Memaknai Arti Perbedaan Menurut Islam

Perbedaan menurut Islam ialah suatu ketetapan yang akan selalu mendampingi kehidupan. Perbedaan adalah sebuah keniscayaan mutlak yang Allah SWT tetapkan pada kehidupan makhluknya.

Pada umat manusia sendiri, Allah SWT menciptakan mereka dengan beragam perbedaan mulai dari suku, ras, agama, warna kulit, bahasa, bangsa, pemikiran, tindakan, serta kondisi fisik yang pastinya berbeda-beda dan mempunyai keunikan tersendiri pada setiap orang.

Perbedaan menurut Islam merupakan sebuah keindahan jika disikapi dengan rasa saling menghargai dan menghormati.

Bahkan, dalam salah satu firman Allah SWT disebutkan bahwasanya manusia diciptakan dengan berbeda-beda agar dapat saling mengenal dan belajar. Pernyataan ini telah tertuang pada Al-Qur’an Surat Al-Hujurat Ayat 13 yang berbunyi,

يَٰٓأَيُّهَا ٱلنَّاسُ إِنَّا خَلَقْنَٰكُم مِّن ذَكَرٍ وَأُنثَىٰ وَجَعَلْنَٰكُمْ شُعُوبًا وَقَبَآئِلَ لِتَعَارَفُوٓا۟ ۚ إِنَّ أَكْرَمَكُمْ عِندَ ٱللَّهِ أَتْقَىٰكُمْ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ عَلِيمٌ خَبِيرٌ

Artinya: “Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling takwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal”.

Perbedaan menurut Islam menyingkap banyak ibrah atau hikmah yang dapat menjadi bahan perenungan bagi umat manusia.

Baca Juga: Menjadi Seorang Muslim yang Baik dengan Memahami Pengertian Toleransi Dalam Islam

Melalui perbedaan kita dapat saling memahami, saling melengkapi, dan menghargai atas apa yang ada dalam diri kita dan hal lain yang ada pada diri orang lain.

Perbedaan menurut Islam merupakan sarana untuk kita bisa saling tolong menolong, melengkapi kekurangan orang lain, serta memberi peluang agar kita mampu menjadi seorang Muslim yang idealnya senantiasa berperilaku dengan mencerminkan Islam yang sesungguhnya.

Dengan adanya perbedaan, pandangan seorang manusia harusnya bisa lebih terbuka dan memandang sesuatu itu dengan penuh pengertian. Oleh karenanya, perbedaan menurut Islam haruslah disikapi dengan perasaan menerima tanpa merasa diri paling benar.

Sebab, apa yang menurut kita benar belum tentu menjadi kebenaran bagi pihak lain, dan kekeliruan terhadap orang lain bukanlah suatu hal yang dapat kita hakimi seenaknya. Untuk itu, Islam hadir menjadi sebuah cahaya penerang bagi gelapnya kehidupan seseorang. Didalamnya terdapat banyak pembelajaran yang bisa direnungi oleh umat manusia.

Allah SWT berfirman didalam Al-Qur’an Surat Ar-Rum Ayat 22,

وَمِنْ ءَايَٰتِهِۦ خَلْقُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ وَٱخْتِلَٰفُ أَلْسِنَتِكُمْ وَأَلْوَٰنِكُمْ ۚ إِنَّ فِى ذَٰلِكَ لَءَايَٰتٍ لِّلْعَٰلِمِينَ

Artinya: “Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah menciptakan langit dan bumi dan berlain-lainan bahasamu dan warna kulitmu. Sesungguhnya pada yang demikan itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang mengetahui”.

Ayat ini dapat menjadi pembelajaran untuk kemudian kita renungi, bahwasanya Allah SWT menetapkan tada-tanda kebesaran-Nya melalui perbedaan. Jika perbedaan dapat kita sikapi dengan baik, maka akan tercipta keselarasan yang membuat umat manusia saling memupuk rasa cinta kasih terhadap sesama.

Kesimpulan yang dapat kita pahami dari penjelasan diatas mengenai perbedaan menurut Islam, ialah perasaan saling menghargai atas apa yang ada dari diri orang lain, walaupun itu bertentangan dengan suatu hal yang kita miliki, baik dari ucapan, sikap, tingkah laku, serta cara pandang, dengan catatan jika hal tersebut tidak menyalahi syariat Islam.

Jadilah manusia yang menjalani kehidupan dengan penuh rasa kemanusiaan. Dengan begitu kita dapat menjadi insan yang mulia baik disisi Allah SWT maupun di benak sesama makhluk-Nya.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang perbedaan menurut Islam. Berita lainnya bisa Sahabat dapatkan hanya di website resmi Senyum Mandiri Foundation.

Tak hanya menyajikan artikel saja, Yayasan Senyum Mandiri membuka jalan kebaikan bagi Sahabat yang ingin menunaikan Zakat, Infaq, Sedekah, dan Wakaf.

Mari tingkatkan keimanan dengan bersedekah melalui Yayasan Senyum Mandiri!

Informasi lebih lengkapnya bisa klik disini.

Rekening Donasi

Tinggalkan komentar