Peristiwa di Bulan Dzulqa’dah yang Mesti Kamu Ketahui

Peristiwa di bulan Dzulqa’dah – Dzulqa’dah merupakan Bulan kesebelas dalam kalender Islam. Tepat setelah bulan Syawal berakhir, bulan Dzulqa’dah pun datang menyambut bagi seluruh umat Islam.

Dzulqa’dah juga termasuk salah satu dari empat bulan yang dimuliakan Allah SWT (asyharul hurum). Hal ini sesuai berdasarkan hadis Rasul yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim, berikut artinya:

“Zaman itu berputar sebagaimana keadaannya sejak Allah menciptakan langit dan bumi. Satu tahun itu dua belas bulan. Di antaranya ada empat bulan haram. Tiga bulan berturut-turut yaitu Zulkaidah, Zulhijah dan Muharram dan bulan Rajab Mudhar yang terletak antara Jumadal akhir dan Sya’ban.” (H.R. Bukhari dan Muslim).

Setelah bulan Dzulqa’adah, sahabat akan berjumpa dengan bulan Dzulhijjah yang dimana ada ibadah qurban.
Ayo tunaikan ibadah qurbanmu di Senyum Mandiri. >>> Qurban Online Terpercaya di Senyum Mandiri.

Peristiwa di Bulan Dzulqa’dah

Selain karena keistimewaannya yang begitu banyak dan tidak kalah dari bulan lainnya, nyatanya sejumlah peristiwa penting pernah terjadi di bulan ini. Lantas, apa saja peristiwa tersebut?

1). Terjadinya Perjanjian Hudaibiyah

Peristiwa di bulan Dzulqa’dah yang pertama adalah munculnya perjanjian Hudaibiyah yang terjadi pada tahun ke-6 Hijriah atau Maret 628 Masehi. Perjanjian ini adalah kesepakatan antara kaum kafir Quraisy kota Mekkah, dengan umat Islam Madinah.

Perjanjian Hudaibiyah dilatarbelakangi atas dilarangnya umat Islam oleh kaum kafir Quraisy ketika ingin memasuki kota Mekkah untuk beribadah Haji. Berkat adanya perjanjian ini, dakwah Islam di wilayah Arab dapat semakin meluas.

Sebab, salah satu poin dari kesepakatan Hudaibiyah yakni, pihak Quraisy sepakat untuk tidak berperang dengan umat Muslim selama 10 tahun. Alhasil, umat Islam bisa lebih fokus dalam memaksimalkan penyebaran agama Islam.

2). Nabi Muhammad SAW Melaksanakan Haji Wada (Haji Perpisahan)

Peristiwa di bulan Dzulqa’dah selanjutnya yang tak kalah penting ialah Haji Wada yang dilaksanakan Rasulullah SAW. Selang empat tahun setelah perjanjian Hudaibiyah, Rasul melaksanakan ibadah haji terakhirnya sebelum wafat.

Kejadian ini tepatnya terjadi pada tahun ke-10 Hijriah tanggal 10 Dzulqa’dah. Di momen ini pula Rasul menyampaikan khutbah terakhirnya. Dalam khutbah tersebut, Rasul meninggalkan pesan kepada seluruh umat Islam agar selalu memegang teguh Al-Quran maupun Hadis Nabi SAW.

3). Wafatnya Abu Bakar Ash-Shiddiq

Peristiwa di bulan Dzulqa’dah selanjutnya cukup menyayat hati. Bagaimana tidak? Abu Bakar Ash-Shiddiq, sahabat Rasul yang juga termasuk ke dalam golongan Assabiqunal Awwalun, harus menghembuskan nafas terakhir akibat sakit.

Abu Bakar Ash-Shiqqid wafat selang tiga tahun kepergian Nabi Muhammad SAW. Abu Bakar Ash-Shiddiq wafat pada 22 Dzulqa’dah tahun ke-13 Hijriah. Beliau dimakamkan tepat disebelah makam Rasulullah SAW.

Baca Juga: Simak Beberapa Keutamaan Bulan Dzulqa’dah Berikut, Apa Saja?

4). Nabi Muhammad SAW Menunaikan Ibadah Umrah 4 Kali

Dan peristiwa di bulan Dzulqa’dah yang terakhir yaitu, Rasulullah menunaikan ibadah umrah sebanyak 4 kali. Perihal ini sesuai dengan haids yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik, berikut terjemahannya:

“Rasulullah saw berumrah sebanyak empat kali, semuanya pada bulan Dzul Qa’dah kecuali umrah yang dilaksanakan bersama haji beliau, yaitu satu umrah dari Hudaibiyah, satu umrah pada tahun berikutnya, satu umrah dari Ji’ranah ketika membagikan rampasan perang Hunain dan satu lagi umrah bersama haji.” (HR al-Bukhari).

Selain itu, masih ada lagi beberapa peristiwa di bulan Dzulqa’dah yang tak kalah pentingnya. Melansir dari laman resmi NU Online, berikut diantaranya:

a). Abu Thalib, paman sang Rasul tutup usia.

b). Terjadinya perang Bani Quraizhah pada Dzulqa’dah tahun ke-5 Hijriah.

c). Nabi Muhammad SAW menikahi Ummu Habibah, Ramlah binti Abu Sufyan saat Beliau berada di Ethiopia.

d). Muawiyah bin Abu Sufyan terpilih menjadi khalifah pertama Dinasti Umayyah pada tahun ke-41 Hijriah.

e). Wafatnya ulama ahli ilmu kalam sekaligus ahli debat yang sangat masyhur, Imam Abu Bakr Al-Baqillani pada 7 Dzulqa’dah tahun 403 Hijriah

Setelah Kamu mengetahui apa saja peristiwa penting yang terjadi di bulan Dzulqa’dah, sekali lagi mari kita tingkatkan takwa serta amal kebaikan kita di bulan tersebut. Kamu bisa menyalurkan niat baikmu melalui Senyum Mandiri.

Dan berakhir sudah pembahasan kali ini. Itulah beberapa peristiwa di bulan Dzulqa’dah yang mesti Kamu ketahui.

Satu pemikiran pada “Peristiwa di Bulan Dzulqa’dah yang Mesti Kamu Ketahui”

Tinggalkan komentar